PCNU Asahan Gelar Tabligh Akbar Hadirkan Ustadz Kondang dari Jakarta

PCNU Asahan Gelar Tabligh Akbar Hadirkan Ustadz Kondang dari Jakarta

Detakbanten.com, ASAHAN -- Pengurus cabang Nahdlatul ulama bersama Pemkab Asahan menggelar Tabligh Akbar dengan mengundang Ustadz kondang KH.Syarif Rahmad dari jakarta Perhelatan tersebut digelar di Masjid Raya Kisaran Kabupaten Asahan, Senin, (30/5/2022).

Pantauan wartawan dalam acara tersebut hadir Mewakili Dandim 0208/Asahan, Mewakili Kapolres Asahan, Kakankemanag Kabupaten Asahan, Ketua PC NU Kabupaten Asahan beserta jajaran, Ketua MUI Kabupaten Asahan, Ketua BKM Masjid Raya Kisaran, Ketua FKUB Kabupaten Asahan dan jama'ah Majelis Tabligh Akbar.

"Kegiatan Tabligh Akbar yang diadakan Pengurus Nahdlatul ulama kabupaten asahan dalam rangka mengairahkan kembali semangat Ukhwah diantara umat islam," Hal ini dikatakan Ustadz Kondang dari Jakarta KH.Syarif Rahmad kepada Wartawan.

Dikatakannya kita tahu masjid ini masjid yang bersejarah, masjid tertua disini, diharapkan dengan berkumpulnya di masjid tertua ini kita adalah sama dan bersatu.

"Mungkin kita pernah dipecah dengan kepentingan politik segala macam sekarang udah selesai dan saatnya kita sama bareng-bareng kemasjid," Katanya.

Dikesempatan ini Ketua PC NU Kabupaten Asahan Supian, S. Ag, MA mengatakan kegiatan tabligh akbar ini kerjasama antata PC NU Kabupaten Asahan dengan Pemerintah Kabupaten Asahan.

"Ini merupakan salah satu bukti nyata Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan visi dan misinya yaitu Mewujudkan Asahan yang Religius," tutup Ketua.

Terpisah Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Asahan Drs. Muhilli Lubis mengatakan Kegiatan ini adalah kegiatan Tabligh Akbar yang diprakasai PC NU kabupaten asahan yang menghadirkan Ustadz Almukarrom KH.syarief rahmad dari jakarta.

Harapannya kegiatan Tabligh akbar dapat bisa berlanjut dalam artian pemerintah kabupaten asahan dengan tabligh Akbar salah satunya sudah terbantu dalam rangka mewujudkan isi misi Pemkab asahan yang di bawah pimpinan bapak H.Surya selaku bupati dan bapak selaku wakil bupati terutama mewujudkan asahan yang sejahtera, religi tentunya kegiatan ini berkaitan dengan religi
Kita berharap kegiatan ini tabligh Akbar yang digelar
Oleh PC NU kita harapkan berkelanjutan setiap tahunnya.

Muhilli juga mengucapkan terima kasih kepadq seluruh panitia dan keluarga besar PC NU Kabupaten Asahan yang pada hari ini telah ikut berpartisipasi dalam melaksanakan kegiatan tabligh akbar ini.

"Saya memberi apresiasi kepada saudara-saudara kerena kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat baik dan perlu ditingkatkan," ucap Muhilli. (Gani).

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries